Berita Populer - Suara ledakan keras terdengar di Parkir Timur area Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta Pusat, sesaat setelah debat kedua calon presiden dimulai di Hotel Sultan, Minggu (17/2/2019).
Area Parkir Timur Stadion Gelora Bung Karno diketahui merupakan area nonton bareng pendukung kedua pasangan calon presiden.
Pantauan Kompas.com Minggu pada pukul 20.15 WIB, suara ledakan itu terdengar sangat keras hingga membuat kaget para pendukung masing-masing paslon yang sedang menonton debat kedua.
Suara ledakan itu terdengar berasal dari tengah-tengah lokasi nobar kedua paslon yang dipisah.
Nobar pendukung paslon nomor urut 01 berada di Parkir Timur sisi utara sedangkan nobar pendukung paslon nomor urut 02 berada di Parkir Timur sisi selatan.
Tim Gegana Satuan Brimob Polda Metro Jaya masih berupaya menyisir dan mensterilkan lokasi yang diduga asal sumber dua kali ledakan itu.
Tim Gegana Polri pun langsung diterjunkan menggunakan sepeda motor untuk mengecek asal suara ledakan tersebut.
Sejumlah polisi juga menginstruksikan warga dan para pendukung untuk menjauh dari titik suara ledakan itu.
"Mundur, semua mundur, jangan mendekat," kata salah satu polisi, Minggu malam.
Namun sejumlah pendukung dari calon presiden nomor 01 tidak beranjak dari lokasi yang menjadi tempat nonton bareng tersebut.
Tim Anjing Pelacak (K-9) Polda Metro Jaya dikerahkan di sekitar lokasi yang diduga sumber ledakan kawasan Parkir Timur Gelora Bung Karno Senayan, Jakarta Pusat, Minggu (17/2/2019) malam.
Lokasi sumber ledakan tersebut, seperti dilansir Antaranews.com, tepatnya di depan Stadion Akuatik Gelora Bung Karno yang berdekatan dengan tempat debat calon presiden kedua di kawasan Hotel Sultan.
Sejumlah saksi di lokasi yang berjarak hanya beberapa meter dari lokasi ledakan menuturkan, ledakan tersebut hanya terjadi sekali.
Rendi (30) pendukung dari Seknas Jokowi Kota Depok menuturkan, dirinya hanya berjarak sekira 10 meter dari ledakan tersebut.
"Saya habis beli rokok, tiba-tiba pas jalan lewat bunderan yang depan Istora langsung meledak, dari dalam kardus yang ada di dalam plastik warna putih," ujar Rendi terbata-bata, Minggu (17/2/2019).
Lanjut Rendi, posisi plastik tersebut berada di bawah dan tercampur di tumpukan sampah plastik.
"Posisinya udah di bawah, nyaru sama sampah. Pas saya lewat meledak, radius lima sampai 10 meter lah," kata Rendi.
Sementara itu saksi lainnya Pendi menuturkan, dirinya melihat satu unit mobil minibus berwarna putih melintas sesaat sebelum ledakan itu terjadi.
"Saya lagi duduk 10 meter doang jaraknya, tiba-tiba ada mobil putih jenis minubus melintas dan langsung ada ledakan, seolah-olah ada yang dilempar dari dalam mobil itu," ujar Pendi.
Tim Anjing Pelacak tersebut menyusuri jejak sumber ledakan di sekitar Stadion Akuatik Gelora Bung Karno.
Teranyar Direktur Utama Pusat Pengelolaan Kawasan Gelora Bung Karno (PPKGBK) Winarto membenarkan adanya ledakan terjadi Parkir Timur Senayan pada Minggu (17/2/2019) malam.
Ia menyebut ledakan bukan berasal dari benda maupun peralatan di lokasi nonton bareng (nobar) debat calon presiden tersebut.
"Bukan genset," kata Winarto kepada Kompas.com, Minggu malam.
Kendati demikian, Winarto enggan membeberkan informasi lebih lanjut soal sumber ledakan.
"Saya tidak bisa memberi informasi, nanti polisi yang akan memberi keterangan," kata Winarto.
Ia memastikan tidak ada korban akibat ledakan ini. Polisi masih melakukan pengamanan di lokasi. "Nobar masih jalan, tapi sebagian banyak yang pergi," kata Winarto.
Sumber : TribunMedan.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar